Muntaber adalah gejala umum yang dapat menyerang berbagai macam taraf usia, Namun apa penyebab muntaber? banyak orang bertanya tanya tentang hal ini. Seperti yang diketahui tidak peduli bayi, remaja, maupun manusia usia lanjut dapat terkena muntaber.
Seseorang yang sudah mengalami gejala muntaber hendaknya langsung ditangani dengan perawatan khusus agar tidak berakibat fatal seperti komplikasi pada organ tubuh. Mari simak hal yang menjadi penyebab muntaber pada tubuh:
1. Keracunan Makanan
Bakteri yang menginfeksi pada organ usus manusia dapat menyebabkan keracunan. Gejala yang dialami bisa di diagnosis sendiri seperti kram pada perut, diare, mual serta muntah. Makanan yang tidak dimasak dengan matang juga bisa menyebabkan keracunan.
Bakteri yang sering berperan terhadap munculnya keracunan pada pencernaan adalah E coli. Bakteri lain yang dapat menyebabkan keracunan selain E Coli adalah Campylobacter Salmonella. Diare merupakan gejala yang paling umum terjadi.
2. Virus
Secara sederhana virus dapat diartikan sebagai suatu organisme yang bersifat parasit atau menyerap nutrisi dari organisme lain dan dapat menyebabkan timbulnya suatu penyakit dengan cara menginfeksi organisme yang menjadi inangnya.
Penyebaran virus dapat terjadi akibat kontak dengan kotoran atau makanan yang terkontaminasi virus. Hal ini bisa terjadi akibat tidak dijaganya kebersihan tangan yang merupakan bagian tubuh yang paling rentang berperan sebagai jalur penyebaran penyakit.
3. Makan Minum Berlebihan
Ternyata terlalu banyak makan dan minum dapat menyebabkan muntaber. Selain itu juga bisa menyebabkan rasa kenyang yang tidak nyaman pada tubuh. Berlebihan terhadap suatu hal itu tidak baik. Pun sama halnya dengan makan dan minum yang berlebihan.
Iritasi pada perut bisa terjadi akibat mengkonsumsi makanan yang mengandung minyak berlebih dan kandungan gula yang tinggi sehingga mendatangkan gejala diare dan mual muntah. Lebih baik makan minum secukupnya saja.
4. Kehamilan
Morning sickness merupakan gejala mual muntah yang terjadi pada seseorang yang sedang mengalami kehamilan. Walaupun nama gejalanya adalah morning yang berarti pagi namun kondisi morning sickness dapat terjadi di sembarang waktu.
Hyperemesis gravidarum dapat dialami oleh wanita hamil, yaitu suatu kondisi mual dan muntah parah. Terjadi perubahan yang banyak pada tubuh seseorang yang sedang hamil. Diare saat hamil dapat terjadi akibat berbagai macam faktor.
5. Konsumsi Obat
Setiap obat obatan yang dikonsumsi tubuh manusia pada umumnya memiliki efek samping diantaranya adalah diare dan mual muntah. Hal ini dapat terjadi akibat adanya suatu zat adiktif tertentu yang terkandung di dalam obat yang dikonsumsi.
Beberapa antibiotik bisa menyebabkan diare dan mual akibat antibiotik yang masuk ke dalam tubuh membunuh bakteri baik. Hal ini menyebabkan bakteri jenis Clostridium bertumbuh pesat sehingga menyebabkan gejala mirip keracunan yang parah.
6. Stres
Apa penyebab muntaber yang ke enam? Stres adalah penyebab muntaber yang berikutnya. Stres dapat terjadi akibat tekanan dari luar tubuh yang dialami seseorang. Stres dapat diartikan sebagai perubahan reaksi yang terjadi pada tubuh manusia.
Berdasarkan suatu penelitian yang berjudul “Stress and the Gut” menjelaskan bahwa stress dapat mempengaruhi fungsi gastrointestinal. Gejala yang dapat timbul pada tubuh manusia akibat stres diantaranya adalah: mual, muntah diare, dan sebagainya.
Jadi itulah beberapa jawaban Apa penyebab Muntaber yang dapat dijadikan referensi. Selagi masih sehat, mari merawat kesehatan tubuh agar tidak terjangkiti muntaber. Karena langkah pencegahan lebih baik daripada mengobati ketika sudah terjangkit penyakit.